Sabtu, 29 Februari 2020

TINGKATKAN PENGETAHUAN, 34 ANGGOTA PMR MA YPI KLAMBU IKUTI PENDIDIKAN KEPALANGMERAHAN

Klambu (20/02)- Palang Merah Remaja (PMR) Unit MA YPI Klambu  kembali melakukan pembinaan terhadap 34 anggota PMR. Pembinaan anggota tersebut merupakan bagian dari runtutan program peningkatan kometensi anggota yang telah tertuang dalam program kerja PMR masa bakti 2019-2020. Kegiatan pembinaan anggota dilaksanakan selama dua hari yakni tanggal 20-21 Februari 2020 bertempat di aula pertemuan YPI Klambu. Kegiatan dibuka langsung oleh Waka Kesiswaan MA YPI Klambu Bapak Endra Wiratno, S.Pd., M.Si. 




Dalam sambutannya beliau menyampaikan beberapa pesan kepada peserta kegiatan, "Pendidikan bagi anggota PMR memiliki tujuan untuk mengembangkan skill anggota dalam rangka menjalankan tugas kepalangmerahan, maka ikutilah diklat ini dengan sungguh-sungguh. Pahami semua materi yang disampaikan, sehingga kalian dapat mempraktikkannya di madrasah pada khususnya dan lingkungan sekitar kalian pada umumnya, sehingga kalian dapat memberikan manfaat bagi orang disekitar kalian". Beliau juga menambahkan agar semua peserta dapat menjaga kesehatan selama kegiatan berlangsung karena cuaca pada saat ini sangat dingin sehingga setelah kegiatan selesai semua peserta dapat pulang dalam kondisi sehat pula.

Pembiaan dalamrangka peningkatan potensi anggota tahap dua ini difokuskan pada lima jenis materi yang disampaikan oleh Tim pemateri PMI Kabupaten Grobogan diantaranya, Kepalangmerahan disampaikan oleh Bapak Kasan, Kepemimpinan disampaikan oleh Bapak Joko, Pertolongan Pertama disampakan oleh Bapak Yogi, Perawatan Keluarga disampaikan dan Sekolah Aman oleh Bapak Heppy, dan Menegemen PMR disampaikan oleh Bapak Martin.  Lima jenis materi tersebut diharapkan mampu dikuasai oleh peserta kegiatan, sehingga tujuan dari peningkatan kompetensi anggota dapat benar-benar terealisasikan.

Uswatun selaku ketua panitia kegiatan menjelaskan tujuan dari kegiatan tersebut adalah penanaman karakter kepemimpinan bagi anggota PMR, peningkatan kompetensi berdasarkan 5 jenis materi melalui uji tulis dan uji praktik serta Monitoring dan evaluasi pembinaan anggota PMR MA YPI Klambu. Hasil penilaian selanjutnya akan digunakan sebagai pedoman perencanaan program pendidikan berikutnya yang disesuaikan dengan hasil penilaian saat pendidikan anggota tahap II. 

Selama kegiatan semua peserta terlihat antusias mengikuti semua kegiatan pendidikan hingga ahir. Setelah semua kegiatan selesai semua peserta mengikuti kegiatan evaluasi yang dipandu oleh ketua panitia dan kemudian dilanjutkan mengikuti kegiatan penutupan kegiatan. Tepat Pkl 14.30 wib Acara ditutup langsung oleh pembina PMR MA YPI Klambu dan selanjutnya peserta kembali ke rumah masing-masing.

Senin, 10 Februari 2020

ENAM ANGGOTA PMR MA YPI KLAMBU IKUTI KEGIATAN DINUS FIRST AID DI UDINUS SEMARANG

SEMARANG-Siswa Madrasah Aliyah YPI Klambu raih peringkat 5 dalam ajang Dinus First Aid Competition (DFAC) se- Jawa Tengah di Universitas Dian Nuswantoro Semarang (UDINUS) pada hari Rabu 22 Januari 2020. Perlombaan yang diselenggarakan setiap tahun ini diikuti oleh sekitar 69 siswa yang berasal dari  SMA/SMK/MA Se- Jawa Tengah.

Pada Kegiatan tersebut hanya ada satu jenis cabang perlombaan yakni cabang Praktik Pertolongan Pertama (PP). Kontingen MA YPI Klambu yang dimotori oleh Enam anggota yaitu  Cindi Triulia, Lisa Nor Aulia, Maria Ulfa, Dyah Eka Utami, Lilis, dan Zulfa Anisa ini mendapatkan hasil cukup baik yakni berada di peringkat 5 pada perlombaan tersebut.

Nely selaku Pembina  pedamping menyampaikan, “ Hasil yag diperoleh tim kami merupaka sebuah kebanggan tersediri, terlebih kegiatan ini merupakan even yang besar dan pesertaya sagat banyak sehingga persaingan dalam perlombaan ini pun pastinya sangat ketat terlebih jenis lombanya hanya ada satu yang diperebutkan oleh semua kontingen yang ikut. Walaupu demikian tim kami tetap berusaha untuk meampilkan yang terbaik dengan berlatih secara tekun agar dapat mengimbangi kemampuan peserta lainnya”.

Kepala MA YPI Klambu Moh. Kanif merasa bangga atas hasil yang di  peroleh anak didiknya. “ Hasil ini merupakan sebuah kebanggaan bagi madrasah kita, walaupun belum bisa masuk tiga besar  tetap kita harus bersyukur atas hasil ini. Pastinya tidak mudah untuk mencapai target. Hasil ini pastinya akan dijadikan sebagai bahan evaluasi untuk keikutsertaan kami di even berikutnya. Kenapa demikian karena dengan bersiap diri sejak dini maka tim bisa mendapatkan hasil sesuai jeripayahnya. Mengingat peserta kegiatan ini berasal dari sekolah-sekolah besar tentunya tantangannya cukup berat. Jadikalah hasil ini sebuah semangat untuk kembali berprestasi di even perlombaan berikutnya”, ungkap Moh. Kanif.

Moh Kanif menambahkan, “perlombaan itu juga sebagai ajang silaturahim antar sesama anggota PMR serta sebagai sarana belajar diluar kelas untuk mencari pengalaman serta mempraktikkan pengetahuan yang sudah diperoleh melalui latihan. Diharapka setelah kegiatan perlombaan ini para peserta dapat mengambil banyak pelajaran pentig untuk pengembangan diri dan kemajuan madrasah kita”.