
PURWODADI-
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan Kembali menyelenggarakan
kegiatan pertemuan anggota Palang Merah Remaja (PMR) se- Kabupaten Grobogan
pada Rabu (29/5) yang bertempat di Markas PMI Kabupaten Grobogan. Kegiatan
tersebut dibuka langsung oleh Bapak Djasman, S,Pd selaku kepala markas PMI
Kabupaten Grobogan.


Pertemuan anggota PMR ini diramu dalam sebuah kegiatan Lomba Tausiyah dan Pidato Remaja Sebaya yang dilanjutkan dengan kegiatan buka dan sahur bersama. Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari tersebut yakni tanggal 29-31 Mei 2019 diikuti sekitar 100 perwakilan anggota PMR tingkat SMP/MTs dan SMA/MA/SMK diwilayah Kabupaten Grobogan. Adapun kegiatan lomba tausiyah dan pidato tentang PRS diikuti oleh 16 perwakilan sekolah diataranya SMP N 1 Purwodadi, MTs, YPI Klambu, MA YPI Klambu, SMA N 1 Purwodadi, SMA N 1 Godong, SMK Pembnas, MA Suniyah Selo, SMA N 1 Pulokulon, MA Yarobi, SMK N 1 Purwodadi, MAN 1 Grobogan, SMA N 1 Wirosari, SMK N 2 Purwodadi, SMK Astramitra, SMK Yatpi Godong, dan beberapa sekolah lainnya.

Colil
Selaku pembina PMR mengungkapkan prestasi yang diraih merupakan hasil yang sangat
membanggakan bagi kami. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal kami berusaha
memberikan bimbingan secara langsung kepada anak kami agar dapat tampil yang
terbaik. Alhamdulilah setelah perlombaan selesai tim kami yang terdiri dari
anggota PMR MA-MTs YPI Klambu berhasil menyetak juara. “ Hasil ini adalah kado
spesial ahir tahun pelajaran bagi madrasah kami. Semoga di even yang lain kami
juga dapat menorehkan prestasi kembali aamiin” tambah Colil.
Selesai
acara peserta lomba mendapatkan ucapan selamat dari kepala Madrasah Bapak Moh.
Kanif, S.Ag “Selamat atas hasil yang diraih, teruslah ukir prestasi demi
perkembangan pengetahuan dan wawasan kalian, kami sangat bangga atas hasil yang
kalian dapatkan”. Beliau menambahkan, “ hasil yang diperoleh anak kami
merupakan bagian dari peran madrasah dalam mewadahi dan pengembangan skill anak
didik. Kami akan selalu mendorong siswa kami untuk terus berprestasi baik di
tingkat kabupaten, provinsi maupun naisional. Pengembangan sumberdaya manusia
akan terus kami dorong agar lulusan-lulusan dari madrasah kami benar-benar
berkualitas”.
Selain
kegiatan lomba, peserta kegiatan juga diajak berdiskusi tentang kegiatan yang
diselenggarakan di masing-masing unit PMR guna memberikan wawasan tentang
pengembangan organisasi yang ada di unit PMR masing-masing. Kegiatan kemudian
ditutup langsung dengan upacara penutupan yang dihadiri oleh pengurus PMI
Kabupaten Grobogan.